Indonesia, akhir tahun 2012
Pergantian tahun, identik dengan perencanaan resolusi untuk
tahun berikutnya. Resolusinya sangat beragam, mulai dari hal yang berhubungan
dengan keagamaan, kekayaan, sampai pendidikan. Semua bercampur jadi satu.
Impian yang kita tanamkan untuk kita raih di tahun tersebut.
Berbicara tentang resolusi, mungkin hal ini bisa kamu
tambahkan sebagai salah satu resolusimu.
Mengenal perbankan. Lembaga yang bisa mengatur masalah
keuanganmu.
Tayangan di atas merupakan salah satu alasan mengapa kita
sebagai kaum muda harus lebih mengenal tentang produk-produk yang ditawarkan oleh
bank. Bank Mandiri. Kenapa saya memilih Bank Mandiri? Salah satu alasannya
adalah karena komitmen yang diberikan Bank Mandiri kepada para pengusaha muda
melalui program Wirausaha Muda Mandiri.
"Melalui pelaksanaan program Wirausaha Mandiri yang dimulai sejak tahun
2007, kami ingin mengajak generasi muda menjadi generasi yang mandiri,
sehingga bukan hanya menjadi generasi pencari kerja namun mampu menjadi
generasi pencipta lapangan pekerjaan. Selain itu juga mewujudkan peranan
Bank Mandiri dalam menggerakkan sektor UMKM sebagai pilar dan penggerak
perekonomian bangsa." (http://wirausahamandiri.co.id/tentang-latar-belakang-13.html)
Selain itu, ada banyak produk yang ditawarkan oleh Bank Mandiri, diantaranya
1. Mandiri Tabungan; Mudan
dan nyaman bertransaksi. Dengan setoran awal minimal Rp. 500.000,- kamu
langsung dapat menikmati berbagai layanan dan keunggulan yang disediakan oleh
Bank Mandiri. Kemudahan bertransaksi menjadi kekuatan menabung di Bank Mandiri.
Selain itu untuk para pengusaha, terdapat Tabungan Bisnis untuk mempermudah
dalam melakukan rekam jejak usahamu.
2. Mandiri Tabungan Rencana; Mempersiapkan masa depan
terbaik adalah salah satu kunci kesuksesan. Dengan Mandiri Tabungan Rencana
kamu bisa dapat perlindungan asuransi dengan gratis (premi asuransi dibayar
Bank Mandiri), plus bunga yang relatif lebih tinggi. Mandiri Tabungan Rencana
dirancang agar keinginan kamu di masa depan dapat terwujud, tanpa ada halangan
apapun
3. Mandiri Kartu Kredit, memiliki Kartu Kredit Bank Mandiri
sangat menguntungkan karena kita bisa mendapatkan banyak diskon hingga 50%,
perjalanan ke luar negeri diasuransikan, dan juga bisa digunakan bertransaksi
seluruh dunia yang berlogo Visa.
4. Mandiri KTA; Kredit Tanpa Agunan yang diberikan kepada
kamu untuk memenuhi berbagai kebutuhan dengan cicilan yang ringan. Limit kredit bisa mencapai Rp. 200 juta. Selain itu jangka waktu kredit disediakan dalam 5 pilihan, dan termasuk perlindungan asuransi jiwa. Sangat
sesuai untuk digunakan dalam keadaan terdesak dan sangat diperlukan. Saran saya
jangan gunakan untuk hal bersifat konsumtif saja.
5. Mandiri KPR (Kredit Kepemilikan Rumah); Kredit pemilikan
rumah dari Bank Mandiri yang diberikan kepada perorangan untuk keperluan
pembelian rumah tinggal/apartemen/ruko/rukan yang dijual melalui developer atau
non developer. Uang muka ringan dengan suku bunga yang rendah, prosesnya cepat dan mudah, jangka waktu fleksibel sampai dengan 15 tahun juga kerjasama yang
dijalin dengan lebih dari 350 developer di seluruh Indonesia merupakan pembeda
KPR Bank Mandiri dengan yang lain.
Oh iya, kini bayar tol dapat dilakukan dengan lebih cepat dan gaya menggunakan
e-Tollpass. e-Tollpass merupakan layanan baru hasil kerja sama Bank Mandiri dengan Jasa
Marga yang memungkinkan kamu dapat bertransaksi di gardu tol tanpa perlu
menghentikan dan membuka kaca jendela kendaraan kamu. Untuk transaksi ini, kamu membutuhkan “on board unit”
di dalam kendaraan yang dinamakan e-Tollpass. Praktis dan gaya kan?
Segala perihal kemudahan telah diberikan Bank Mandiri sebagai komitmen untuk mempermudah kamu untuk menggapai seluruh resolusimu di tahun depan.
Jadi, apa resolusimu di tahun 2013? Apapun keinginan kamu,
Mandiri saja
cat :
Bank Mandiri juga selalu memberikan cintanya untuk para nasabahnya loh. Melalui program Mandiri Fiesta. Di tahun 2012, 7 (tujuh) unit hadiah Grand Prize dengan 4 pilihan hadiah Grand Prize
yaitu Mercedez Benz E 300 Avantgarde, Toyota Alphard 3500 V A/T, emas
seberat 2 kg dan uang tunai senilai Rp 1 Miliar. Dan masih banyak lagi!
wah bagus nih. keep posting yah
BalasHapussiap!
Hapusditunggu post lainnya yaa :D
BalasHapuswah terimakasih :)
BalasHapus