Cari

Jumat, 14 Juni 2013

Gairah Seorang Pendongeng



“Tidak ada karya yang tiba-tiba muncul. Karya kreatif selalu berawal dari karya yang pernah ada sebelumnya” –Sir Joshua Reynolds-

Sebuah kata mutiara yang saya temukan dalam buku “Kreatif Sampai Mati!” karya Wahyu Aditya.

***
Tuhan tidak pernah pelit terhadap hambanya, saya percaya itu. Karena itulah yang Tuhan tunjukkan pada saya. Dengan segala kelebihan yang saya punya, dengan kekurangan yang saya miliki. Dan saya percaya saya selalu akan menjadi seorang pendongeng, itulah cita-cita saya.

Segala sesuatu harus dimulai dari rasa percaya.

Saya selalu percaya, di masa yang akan datang saya adalah seorang pendongeng. Pendongeng yang bercerita tentang apa saja yang saya mau. Cerita saya mungkin lebih banyak pada Indonesia, pendidikan, wirausaha, dan kecintaan saya terhadap lingkungan. Saya percaya bahwa pendidikan yang baik itu ditularkan oleh cerita.

Bisa dibilang passion saya adalah menjadi seorang pendongeng

***

Tokoh yang saya kagumi ada beberapa, diantaranya :

Pandji Pragiwaksono, seorang comic sekaligus penulis, selalu bisa memberikan motivasi untuk para pemuda Indonesia agar berani untuk melakukan perubahan. Beliau juga aktif memperkenalkan tentang politik pada pemuda.

Wahyu Adhitya & Yoris Sebastian, manusia kreatif yang Indonesia punya, tidak henti-hentinya mereka berinovasi. Berinovasi untuk memberikan pengalaman baru bagi muda-mudi Indonesia melalui karya yang mereka hasilkan. Bisa dibilang mereka ini kreatif sampai mati!

Ridwan Kamil, seorang arsitek, dosen dan pemerhati lingkungan. Bapak solutif Indonesia, selalu punya solusi untuk setiap permasalahan yang ada, terutama untuk urusan tata kota. Jenius dan bersahaja.
Saya ingin seperti mereka. Tentu bukan menjadi jiplakan mereka, yang saya inginkan adalah mengikuti apa yang menjadi passion saya. Saya percaya dengan menjadi diri saya, saya bisa sekeren mereka.
***
Ada sebuah project yang saya ingin lakukan berkaitan dengan passion yang saya miliki. Saya ingin berkeliling Indonesia, untuk melihat lebih dekat tentang apa itu Indonesia. Bukan hanya tentang keajaiban alam yang dimilikinya, tetapi juga kehidupan yang berada di sana. Memperhatikan segala hal untuk menjadi sebuah kabar gembira. Saya percaya Indonesia kaya akan hal yang dapat kita banggakan. Kaya akan hal yang harus kita syukuri. Namun itu semua masih tersembunyi, dan perlu ada yang menceritakan itu keluar. 

Membeberkan Indonesia pada dirinya sendiri lalu memperlihatkan pada dunia.
Untuk melakukan itu semua, saya memerlukan alat. Alat yang mampu saya bawa kemana-mana, alat yang mampu membantu saya untuk merekam segala hal yang terjadi. Merekam dalam bentuk audio-visual, maupun dalam bentuk kata-kata. Dan mungkin alat yang tepat untuk menemani saya dalam project ini adalah Acer Aspire P3 Hybrid Ultrabook.
***

Acer Aspire P3 Ultrabook merupakan perpaduan antara notebook dan tablet, hal ini tentu saja akan membuat saya mudah dalam melakukan kegiatan sehari-hari. Dengan sesuka hati saya bisa memilih akan mempergunakannya sebagai tablet atau sebagai notebook. Selain itu Acer Aspire P3 Ultrabook memiliki daya tahan baterai yang tinggi yang mampu menemani saya untuk bepergian tanpa perlu repot memikirkan kehabisan baterai di tengah perjalanan.
Aspire P3 dilengkapi juga dengan keyboard chiclet yang nyaman untuk digunakan berlama-lama seperti membuat tulisan perjalanan saya. Selain itu, ultrabook ini dapat bekerja maksimal meski kita menjalankan berbagai aplikasi sekaligus seperti video conference sambil membuat dokumen & mengedit foto.  Terakhir ultrabook ini dilengkapi dengan Acer Crystal Aye HD Webcam yang dapat merekam video hingga 720p HD & kamera belakang 5MP, mendokumentasikan perjalanan akan lebih mudah.

***

Rasanya tak sabar untuk segera merealisasikan project ini. Berkeliling untuk mendengar cerita dari masyarakat Indonesia. Membagikan cerita yang saya dapat melalui tulisan, melalui video, mencoba untuk memberi kabar. Kabar baik untuk Indonesia, negeri indah ini.

Dan siapapun kamu, yang membaca artikel ini, mungkin kamu harus melihat video ini. Ini video berjudul “Vernon bersama Acer Aspire P3 Hybrid Ultrabook di YouTube Acer Indonesia”.



Bagaimana pendapatmu? Beranikah kamu untuk berjuang seperti Vernon untuk menjadi DJ? Siapkah kamu untuk menemukan passion-mu?
Kalau saya yang ditanya, saya akan jawab siap! Follow Your Hidden Passion and Win Aspire P3 :)
 


 



5 komentar:

  1. gw juga ingin pergi berkeliling indonesia bro :)
    dan menurut gw teknologi yang baik juga harus ada bro

    BalasHapus
  2. saya hobby traveling nih, aliran saya backpacker. salam backpacker, ditunggu visit backnya. salam kompetisi,
    salam blogger http://pengkarya.blogspot.com/2013/06/found-hidden-passion-bareng-acer.html

    BalasHapus
    Balasan
    1. halo Rifqi, salam kenal juga, wuih kalo traveling boleh nih ajak-ajak. :)

      Hapus
  3. Balasan
    1. terima kasih banyak :) salam blogger! selamat ramadhan

      Hapus